Mimbar Tilawah MTQ ke 30 Bakal Permanen di Stadion Tentemak

  • Whatsapp

Ketapang (Portal Kalbar) – Meski perhelatan MTQ ke 30 tingkat Provinsi Kalimantan Barat DI Kabupaten Ketapang telah resmi di tutup, mimbar utama tilawah yang berada di stadion sepakbola Tentemak, bakal tetap berdiri kokoh. Pemerintah kabupaten ketapang tidak akan membongkarnya.

Menurut Wakil Bupati Ketapang Farhan, bangunan yang cukup megah itu bakal menjadi kenangan indah pada perhelatan MTQ ke 30.

Pemkab Ketapang bakal mendatanya sebagai aset pemerintah di bawah Dinas Pemuda dan Olahraga setempat.

“Mimbar Tilawah itu tidak akan kita bongkar, jadi dia permanen, kecuali di depannya saja, karena di situ ada lintasan atletik, kalau panggung VIP kita akan bongkar,” ujar Farhan baru-baru ini.

Farhan menambahkan area stadion Tentemak Ketapang tak hanya difungsikan sebagai lokasi olahraga, namun juga bisa dikolaborasikan dengan kegiatan ekonomi kerakyatan.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *